D-ONENEWS.COM

Adies Kadir Kecewa Sikap Plt Ketua Golkar Surabaya

golkar

Surabaya, (DOC) – Rapat Pleno DPD II Partai Golkar Surabaya, Jumat (18/03/2016) malam ricuh. Hal itu, dikarenakan Plt. Ketua DPD Golakr Surabaya, M. Alyas menyampaikan pergantian Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD kota Surabaya.

Penggantian struktural fraksi ini mayoritas ditolak peserta rapat. Debat kusir tak terelakkan, hingga pleno dengan agenda tiga pembahasan, yaitu raperda mihol,  pembentukan Tim 7 pembuat tata kerja fraksi, dan pergantian ketua fraksi harus bubar.

Wakil Sekretaris DPD Golkar Surabaya Asfrofi mengatakan, pengurus mayoritas menolak agenda pergantian fraksi. Ketua PK yang selama ini dekat dengan mantan Ketua DPD Partai Golkar Kota Surabaya Adies Kadir merasa kecewa dengan sikap Alyas. Beberapa di antara peserta sempat membanting kursi karena jengkel dan memilih walk out.

“Mayoritas pengurus menolak penggantian ketua fraksi karena tidak melalui mekanisme partai,” kata Asrofi.

PAW struktural yang akan dibacakan memuat pergantian nama dan jabatan  pada posisi bendahara, sekretaris, dan wakil sekretaris. Nama yang menggantikan adalah Agung Prasodjo, Binti, dan Hardiyansah.

Mereka menggantikan posisi Lis, Didik Wijayanti, dan Kurniadi yang masing-masing masih menjabat bendahara, sekretaris, dan wakil sekretaris DPD Golkar Surabaya. Karena Agung Prasodjo juga masuk pengurus harian, dia di tempatkan pada posisi ketua fraksi yang saat ini dijabat Hj. Pertiwi Ayu Khrisna.

Asrofi menandaskan, pergantian Ayu ke Agung bertentangan dengan AD/ART Partai Golkar, karena Agung juga merangkap jabatan sebagai tim Bapilu DPD I Partai Golkar Jawa Timur.

Selain itu, lanjut Asrofi, posisi Alyas yang saat ini menjabat Plt. tidak mempunyai kewenangan penuh.

“Pada posisi ketua, seharusnya beliau paham aturan AD/ART partai. Tidak bisa seenaknya sendiri,” imbuhnya.

Diperoleh kabar bahwa upaya PAW didorong terus oleh kubu Alyas karena ada kepentingan mendukung salah satu calon ketua pada musda Partai Golkar Jatim. Agung yang dikabarkan dekat dengan Sekretaris DPD Partai Golkar Jatim Gesang Budiarso terus mendapatkan dukungan.

Sedangkan posisi Pertiwi Ayu Khrisna sebagai ketua fraksi dikabarkan dekat dengan kekuatan kubu Adies Kadir, mantan ketua DPD Partai Golkar Surabaya. Sebelumnya, Wakil Ketua Bidang Organisasi DPD Partai Golkar Jatim Freddy Poernomo bersiap mengumpulkan jajaran pengurus DPD Partai Golkar Kota Surabaya.

Ia berharap konflik Golkar Surabaya tidak berkelanjutan yang bisa mengancam dan menganggu stabilitas partai politik. Freddy yang juga ketua Komisi A DPRD Jatim mengaku yakin ada solusi untuk menyelesaikan perbedaan pendapat yang terjadi di Partai Golkar Kota Surabaya. (w5)

Loading...