D-ONENEWS.COM

Debat Cagub Jatim Disiarkan Nasional

Foto : komisioner KPU Jatim konfrensi pers soal debat publik Cagub-Cawagub di Kantor KPU Jatim

Surabaya,(DOC) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur akan menggelar debat publik bagi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Selasa (10/4/2018) besok. Acara ini akan diselenggarakan di Gedung Dyandra Kota Surabaya dan akan disiarkan langsung oleh 2 televisi nasional, mulai pukul 19.30 WIB hingga 21.30 WIB.
Untuk debat publik pertama ini KPU Jawa Timur mengambil tema “kesejahteraan masyarakat”. Meliputi, kesejahteraan ekonomi, pendidikan dan sosial. Sebagai moderator, KPU Jawa Timur menunjuk Alivitodinofa dan Anisa Dasuki.
Komisioner KPU Jawa Timur Gogot Cahyo Baskoro mengatakan, secara umum
tidak ada persiapan yang harus dilakukan masing-masing paslon. Yang terpenting, paslon memahami bagaimana temanya, sub tema serta pembagian tata tertib.
“Jangan sampai paslon tidak memahami dan kemudian muncul persoalan-persoalan yang tidak penting,” katanya, Senin(9/4/2018).
Dalam debat ini, ujar dia, ada enam segmentasi yang harus dijalani
masing-masing paslon, mulai ceremoni, pengenalan debat, tata tertib, pengenalan panelis, penyampaian visi-misi hingga debat terbuka antar paslon, baik wakil maupun calon gubernurnya.
Dari proses debat itu, nantinya panitia akan memberi kesempatan kepada wakil Gubernur untuk bertanya, kemudian disusul calon Gubernur-nya.
Proses ini, ungkap Gogot tidak memiliki perbedaan mencolok dengan konsep debat pada periode lalu. Namun, perbedaan yang paling menonjol adalah jumlah paslon. Jika periode lalu jumlah paslon lebih dari dua,
kali ini hanya dua pasangan calon.
“Dengan jumlah ini, maka masyarakat Jawa Timur memiliki kesempatan untuk mengetahui secara detail visi dan misi yang dibawa paslon. Masyarakat juga bisa mengetahui bagaiaman kemampuan paslon dan menyampaikan visi-misi, serta kemampuan untuk publik speking paslon,” katanya.(r7

Loading...

baca juga