D-ONENEWS.COM

PENDAFTARAN ANGGOTA KPU JATIM TAMBAHAN SEPI PEMINAT; BARU SATU ORANG MENDAFTAR DIRI

Surabaya, kpujatim.go.id – Pendaftaran calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur 2014 – 2019 untuk penambahan, masih sepi peminat. Hingga Jumat (13/7), masih ada satu orang saja yang mendaftarkan diri dan mengirim berkas/dokumen pendaftaran langsung ke kantor KPU setempat, Jalan Raya Tenggilis Surabaya.

Pendaftaran calon anggota KPU Provinsi Jawa Timur tambahan tersebut, sudah dibuka sejak Selasa (10/7) dan berakhir Rabu (18/7) akan datang. Untuk tambahan kebutuhan anggota KPU Provinsi Jawa Timur sendiri, sesuai dengan aturan yang ada akan ada penambahan lagi sebanyak dua orang.

Sedangkan, yang mendaftarkan diri hingga saat ini baru satu orang saja, atas nama Vinna Sukmaningtyas asal Kota Surabaya. Dengan masih ada sisi waktu kurang lebih 5 hari, diharapkan ada penambahan pendaftar hingga tidak lagi diperlukan masa perpanjangan untuk pendaftaran.

“Yang daftar baru satu orang, sampai hari ini. Itu yang datang langsung mengantar ke kantor, sementara untuk yang lewat pos juga masih belum ada,” ujar Kassubag Sumber Daya Manusia KPU Provinsi Jawa Timur, Euis Sestiarini.

Perempuan yang akrab dipanggil Uis ini berharap antusias masyarakat untuk mendaftarkan diri lebih banyak, sehingga dalam proses seleksi nanti bisa maksimal dan lebih banyak pilihan. Dengan sisa waktu yang ada, dia juga berharap agar seluruh masyarakat bisa segera mendaftarkan diri.

“Lebih banyak yang mendaftar tentu lebih baik, sehingga proses seleksi penambahan anggota KPU Jatim bisa lebih maksimal,” pungkasnya. (MC – BIB/BAY)

PENDAFTARAN ANGGOTA KPU JATIM TAMBAHAN SEPI PEMINAT; BARU SATU ORANG MENDAFTAR DIRI

Surabaya, kpujatim.go.id – Pendaftaran calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur 2014 – 2019 untuk penambahan, masih sepi peminat. Hingga Jumat (13/7), masih ada satu orang saja yang mendaftarkan diri dan mengirim berkas/dokumen pendaftaran langsung ke kantor KPU setempat, Jalan Raya Tenggilis Surabaya.

Pendaftaran calon anggota KPU Provinsi Jawa Timur tambahan tersebut, sudah dibuka sejak Selasa (10/7) dan berakhir Rabu (18/7) akan datang. Untuk tambahan kebutuhan anggota KPU Provinsi Jawa Timur sendiri, sesuai dengan aturan yang ada akan ada penambahan lagi sebanyak dua orang.

Sedangkan, yang mendaftarkan diri hingga saat ini baru satu orang saja, atas nama Vinna Sukmaningtyas asal Kota Surabaya. Dengan masih ada sisi waktu kurang lebih 5 hari, diharapkan ada penambahan pendaftar hingga tidak lagi diperlukan masa perpanjangan untuk pendaftaran.

“Yang daftar baru satu orang, sampai hari ini. Itu yang datang langsung mengantar ke kantor, sementara untuk yang lewat pos juga masih belum ada,” ujar Kassubag Sumber Daya Manusia KPU Provinsi Jawa Timur, Euis Sestiarini.

Perempuan yang akrab dipanggil Uis ini berharap antusias masyarakat untuk mendaftarkan diri lebih banyak, sehingga dalam proses seleksi nanti bisa maksimal dan lebih banyak pilihan. Dengan sisa waktu yang ada, dia juga berharap agar seluruh masyarakat bisa segera mendaftarkan diri.

“Lebih banyak yang mendaftar tentu lebih baik, sehingga proses seleksi penambahan anggota KPU Jatim bisa lebih maksimal,” pungkasnya. (MC – BIB/BAY)

KPU Jatim

Loading...