D-ONENEWS.COM

Sejumlah Kelompok Masyarakat Pesimis Terhadap Pilkada DKI Periode 2017

Jakarta,(DOC) – Proses pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta yang sudah semakin dekat, sejumlah kalangan malah merasa pesimis Jakarta semakin maju. Pelaksanaan Pilkada kali ini, dianggap menciderai kerukunan umat beragama.
Pernyataan ini, tercetus didalam acara Diskusi Publik Interaktif  bertema “Menciptakan Pilkada Provinsi DKI Jakarta 2017 berlangsung Damai, Aman serta Demokratis”, di Gedung Juang DHN’45, Jl. Menteng Raya No. 31, Jakarta Pusat, Kamis(26/1/2017).
Salah satu pembicara mewakili Pemuda, Dody Rahmadi Amar menyatakan, menyikapi hal ini masyarakat harus pintar memilah-milah.
“Masyarakat Jakarta harus pintar jangan terbawa arus yang terpolarisasi. Jangan Pilkada ini di campur adukan dengan agama, apalagi sampai over menyikapinya,” cetus Tokoh Pemuda tersebut.(mi/r7)

Loading...