D-ONENEWS.COM

923 Jamaah Calon Haji asal Lumajang Berangkat 23 Mei

Terbagi Tiga Kloter, 923 Jamaah Calon Haji asal Lumajang Berangkat 23 MeiLumajang,(DOC) – Sebanyak 923 jamaah calon haji tahun 1445 hijriyah asal Kabupaten Lumajang akan menunaikan ibadah haji ke tanah suci pada Kamis 23 Mei mendatang.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Lumajang Muhammad Muslim mengatakan. Sebanyak 923 jamaah calon haji asal Lumajang akan berangkat ke tanah suci tergabung dalam 3 kloter yakni 47,48 dan 51.

“Untuk tahun jumlah ini meningkat 17 persen. Tahun sebelumnya sebanyak 790 jamaah yang berangkat Haji. Semoga tahun depan bisa mendapat kuota lebih banyak lagi. Supaya daftar antrian calon jamaah cepat berkurang,” terangnya.

Muslim mengatakan, Tiga kloter jamaah asal Kabupaten Lumajang berangkat tanggal 23 Mei melalui Embakarsi Asrama Sukolilo Surabaya.

“Kloter 47 dan 48 akan berangkat ke Tanah Suci terlebih dahulu pada pukul 05.30 WIB. Sedangkan jamaah kloter 51, berangkat setelahnya pada pukul 16.30 WIB,” bebernya.

Sementara itu, PJ Bupati Lumajang Indah Wahyuni menekankan pentingnya menjaga kondisi tubuh dalam menghadapi cuaca yang sangat ekstrem di tanah suci.

Para calon jemaah haji di minta untuk memastikan asupan cairan yang cukup, pola makan yang sehat, dan istirahat cukup. Selain itu, mereka juga di ingatkan untuk membawa obat-obatan yang rutin di konsumsi sehari-hari. Sehingga kesehatan mereka tetap terjaga selama menjalankan ibadah haji.

“Mudah-mudahan dengan persiapan yang matang ini, pelaksanaan ibadah haji tidak akan terkendala oleh cuaca ekstrem. Semoga semua calon jemaah haji dapat menunaikan seluruh rangkaian ibadah dengan lancar dan bergelar Haji Mabrur,” katanya.(mam/r7)

Loading...