D-ONENEWS.COM

Anak Mensos Lawan Petahana, Benarkah?

Anak Mensos Lawan Petahana, Benarkah?
Foto: Fuad Benardi

Surabaya,(DOC) – Anak sulung Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini, Fuad Benardi saat di konfirmasi mengaku ingin mengincar kursi Wali Kota Surabaya. Namun bukan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, melainkan untuk periode berikutnya, yakni 2029-2034 mendatang.

Fuad mengatakan, untuk Pilkada 2024, ia tak memikirkan untuk maju sebagai Calon Wali Kota (Cawali) Surabaya.
Ia pun menegaskan, bahwa sekarang ini, dirinya masih konsentrasi pada pelantikannya sebagai anggota DPRD Jawa Timur periode 2024-2029.
“Sekarang masih fokus ke DPRD Jatim, mas,” ujar Fuad melalui selulernya, Jum’at(31/5/2024).
Ketua Karang Taruna (Kartar) Surabaya ini, juga mengatakan, bahwa dirinya tak bisa menolak, apabila mendapat amanah dari induk partai.
Menurut Fuad, sebagai kader Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, ia akan patuh menerima mandat, jika di beri amanah maju Pilkada Surabaya periode 2024.
Ia pun mengatakan tak bisa mengelak, jika mendapat rekomendasi partai menjadi kontestasi di Pilkada Surabaya dan harus melawan pasangan calon (Paslon) petahana Eri-Armuji.
“Kalau rekom sudah di perintah partai. Kalau dah keluar suratnya. Nolak ya gak mungkin. Saya juga akan mundur dari anggota DPRD Jatim,”  kata Fuad.
Seperti di ketahui, Anak Mensos Fuad Benardi terpilih sebagai anggota legislatif di DPRD Jawa Timur periode 2024-2029. Ketua Banteng Muda Indonesia(BMI) Surabaya ini berangkat dari daerah pemilihan Surabaya 1. Fuad memperoleh suara di urutan kedua di internal PDI Perjuangan Jawa Timur setelah Jordan Bataragowa yang berada di urutan pertama.(r7)

Loading...

baca juga