D-ONENEWS.COM

Berkat Keberadaan Bank Sampah Ekonomi Keluarga Penerima Manfaat PKH Meningkat

Toba,(DOC) – Taraf perekonomian Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) mulai meningkat, berkat pengelolaan bank sampah yang dilakukan penerima PKH di Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba Sumatera Utara.

Bank Sampah di Kecamatan Tampahan sendiri merupakan hasil kerja sama dengan Bank Sampah Induk IAS (Indah, Asri, Senyum) Toba Kecamatan Balige yang telah memiliki tiga unit bank sampah yang melayani 17 desa dan kelurahan. Yakni di Kelurahan Pardede Onan, Desa Tambunan Lumban Pea, dan Desa Silalahi Pagar Batu.

“Dengan banyaknya Bank Sampah Unit, pengelolahan sampah anorganik akan semakin baik dan bahkan memberikan dampak positif bagi keuangan Keluarga Penerima Manfaat PKH,” kata Plt. Koordinator PKH Kabupaten Toba Rammen Andino Sinaga, pada Selasa(27/4/2021).

Sampah yang dikumpulkan dipilah menjadi dua, untuk yang masih bisa didaur ulang, dibuat kerajinan berupa tas, sedangkan untuk yang tidak bisa didaur ulang akan dijual.

Lisken Tampubolon sebagai salah satu peserta Bank Sampah di Kecamatan Tampahan, mengaku dengan adanya Bank Sampah ini sangat bermanfaat untuk menambah penghasilannya.

“Saya baru menyadari sampah ternyata memiliki nilai ekonomi untuk menambah pendapatan keluarga,” kata Lisken.

Ia menjelaskan tentang bagaimana cara pengelolaannya. Salah satunya seperti sampah yang dipisahkan terlebih dahulu. Dimulai dari sampah yang tidak dapat diurai yaitu barang berbahan plastik dan aluminium foil. Sampah tersebut dapat dijadikan barang yang bernilai guna. Sehingga, pada akhir kegiatan, Bank Sampah Induk (IAS) menimbang sampah tersebut dan memberikan invoice jumlah barang serta harga tiap satuan sampah.

“Nanti kalau invoice pembayaran sudah banyak, bisalah aku beli paket daring anak-anak saya yang sekolah,” tambah Lisken.

Rammen menjelaskan, kegiatan bank sampah unit ini bermuatan pemberdayaaan keuangan dan kebersihan lingkungan, yang menjadi kegiatan turunan dari kegiatan Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) dan ini merupakan kegiatan wajib yang diikuti KPM PKH setiap satu bulan sekali.

“Besarnya nilai manfaat sampah membuat KPM PKH antusias. Hingga saat ini mencapai 209 keluarga,” ucap Rammen.

Demi menjaga kelestarian lingkungan, kegiatan Bank Sampah, lanjutnya, juga menerapkan sosialisasi penghematan penggunaan plastik dalam kehidupan sehari-hari.

“Harapannya, bank sampah unit Kecamatan Tampahan dan Kecamatan Balige mampu memberikan dampak positif bagi keluarga penerima manfaat PKH di setiap kecamatan,” kata Rammen.(robby/hm)

Loading...

baca juga