D-ONENEWS.COM

Hadiah Untuk Anies Menjelang Pilgub DKI

Jakarta ,(DOC) – Menjelang pelaksanaan Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta, Calon Gubernur(Cagub) nomer 3 Anies Baswedan mendapat hadiah dari seorang pendukungnya, Muhammad Husnil, yang menulis biografi mantan Menteri Pendidikan ini, mulai dari massa kecilnya hingga sekarang.
Buku setebal 272 halaman, berjudul “Ketika Anis Baswedan Memimpin”, menceritakan juga detail perjalanan Anies dalam berkarier politik.
“Saya tidak ikut campur dalam penulisan dan penentuan judul buku. Andil saya hanya menentukan foto-foto yang akan ditampilkan dalam buku yang ditulis Mas Husnil,” ujar Anies disela launching buku Muhammad Husnil, di Function Hall Gramedia Matraman , Jakarta Timur, Jumat(3/2/2017).
Kisah seputar rekam jejak gaya kepemimpinan Anis Baswedan, ditulis sekitar 1 bulan oleh Muhammad Husnil. Buku ini dijual untuk umum dengan Rp.53 ribu.
“Mas Husnil ini seakan tahu semua tentang saya. Saat saya masih di Universitas Gajah Mada(UGM) saya dulu aktivis demo memang dan sempat menciptakan kata-kata Badan Eksekutif Mahasiswa. Tapi dulu saya diketawain saat mengarang julukan itu,” kelakar Anies dihadapan para Jurnalis dan para undangan.(mi/r7)

Loading...