D-ONENEWS.COM

SBY Kembali Absen di Sidang Tahunan MPR, BJ Habibie dan Megawati Hadir

Megawati saat menghadiri sidang tahunan MPR.

 
Jakarta, (DOC) – Presiden ketiga RI, BJ Habibie dan Presiden kelima RI, Megawati Soekarnoputri tampak menghadiri sidang tahunan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2017). Begitu pula Presiden keempat RI, Abdurrahman Wahid (Gus Dur-Alm) tampak hadir diwakili Ibu Shinta Nuriyah. Sementara Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tidak hadir.
BJ Habibie tiba lebih dahulu sekira pukul 08.50 WIB. Habibie mengenakan setelan kemeja hitam dipadu dasi merah dan peci hitam. Megawati menyusul beberapa menit kemudian mengenakan setelan kebaya putih. Mega didampingi Sang Putri yang juga Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani. Turut mendampingi juga Ketua Fraksi PDIP di MPR, Ahmad Basarah.
Para elite Partai Demokrat enggan mengkonfirmasi soal kehadiran ketua umumnya tersebut. Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR, Edhie Baskoro Yudhoyono juga enggan menjawab pertanyaan soal kehadiran ayahnya.
“Masa pertanyaan tiap tahun begitu doang (soal SBY datang),” kata Ibas sambil berjalan menuju Gedung Nusantara, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2017).
Ketika didesak kembali apakah Ketum Partai Demokrat itu datang atau tidak, Ibas hanya menjawab pelan.
“Tidak tahu saya,” sambil terus berjalan masuk ke ruang sidang.
Sejak Jokowi menjabat sebagai Presiden, SBY memang tidak pernah menghadiri sidang MPR atau peringatan HUT RI di Istana.
Dalam berbagai pertemuan, SBY dan Megawati juga tak pernah terlihat bersama. Pada sidang tahunan MPR tahun 2016 lalu, SBY memilih merayakan hari kemerdekaan RI di kampung halamannya, Pacitan.(kcm/dtc/ziz)

Loading...

baca juga