D-ONENEWS.COM

Komisi C Apresiasi Dishub Surabaya Terapkan Sistem Digital untuk Retribusi Parkir Meter Tepi Jalan Umum

Surabaya,(DOC) – Inovasi Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surabaya yang menerapkan sistem digital untuk retribusi parkir meter tepi jalan umum, yaitu pembayaran menggunakan fitur QR Code Indonesian Standard (QRIS) mendapat apresiasi dari Komisi C DPRD Kota Surabaya.

Anggota Komisi C, Elok Cahyani menyatakan, agar Kota Surabaya bisa setara dengan kota-kota maju di dunia, maka harus bisa mengikuti perkembangan di era digital.
Apalagi, saat ini Surabaya sedang menuju Smart City.

“Apa yang dilakukan Dishub saya rasa ini sangat, layak,” ujar dia, Senin (21/6/2021).

Elok menandaskan, transaksi berbasis digital memang sudah menjadi kebutuhan di era milenial. Terlebih di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang, di mana kontak langsung dengan manusia cukup dibatasi.

Untuk itu, lanjut Elok, transaksi dengan fitur QRIS menjadi efisien karena saldo yang tersimpan secara digital tidak pecah ke mana-mana. Berbeda dengan pembayaran konvensional.

Lebih jauh, politisi perempuan Partai Demokrat ini menegaskan, dengan menggunakan fitur setidaknya ada tiga profitabilitas yang dirasakan publik saat membayar parkir.

Pertama, penggunaan aplikasi (teknologi berbasis digital) di kalangan masyarakat semakin tinggi. Kedua, tingkat efisiensi pembayaran juga dapat, dan ketiga tingkat kedisiplinan membayar retribusi juga kena.

Elok menegaskan, meski retribusi parkir tepi jalan umum menggunakan aplikasi QRIS, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Surabaya di sektor parkir, tetap terbantu.

Dishub Surabaya sendiri menargetkan Rp 6,5 miliar PAD Surabaya dari pendapatan retribusi parkir di 2021. “Jadi kita lihat saja kinerjanya nanti, apakah Dishub bisa mencapai target pendapatan parkir,” tandas Elok.

Dia menambahkan, per triwulan perlu dievaluasi lagi. Namun untuk bayar parkir dengan aplikasi QRIS, Komisi C menilai sangat inovatif di tengah pesatnya kemajuan teknologi IT dan smartphone,”pungkas dia.

Seperti diketahui, Jumat-Sabtu (18-19/6/2021), Kadishub Kota Surabaya, Irvan Wahyudrajat bersama jajarannya mensosialisasikan fitur QRIS kepada masyarakat yang memarkir kendaraannya di parkir meter tepi jalan umum sekitar Jalan Sedap Malam, atau sisi timur balai kota.(dhi/r7)

Loading...

baca juga