D-ONENEWS.COM

Pakde Karwo Raih Penghargaan Tokoh Masyarakat Peduli Perlindungan Konsumen  


Pangkalpinang (DOC) – Gubernur Jawa Timur Soekarwo kembali meraih penghargaan di tingkat nasional. Kali ini, orang nomor satu di Jatim tersebut menjadi satu-satunya kepala daerah di Indonesia yang menerima penghargaan sebagai Tokoh Masyarakat Peduli Perlindungan Konsumen.

Penghargaan diserahkan Menteri Perdagangan RI, Enggartiasto Lukita dalam acara Puncak Peringatan Hari Konsumen Nasional (Harkonas) tahun 2018 di Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Selasa (24/4/2018).

Penghargaan ini diraih Pakde Karwo, sapaan lekatnya, karena selama memimpin Jatim selama dua periode memiliki perhatian dan kepedulian terhadap kemajuan perlindungan konsumen. Ia sangat concern dalam mengalokasikan APBD Provinsi Jatim terhadap kegiatan perlindungan konsumen. Hal ini terlihat dari rata-rata alokasi APBD Jatim mulai tahun 2015-2018 untuk perlindungan konsumen sekitar 8-11 persen atau 9-19 miliar rupiah dari total anggaran Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jatim.

Tak hanya itu, Pakde Karwo juga menaruh perhatian dalam pengendalian inflasi agar harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok  bisa dinikmati konsumen dengan harga yang wajar dan terjangkau. Provinsi Jatim juga memiliki daerah tertib ukur yang di dalamnya terdapat enam pasar tertib ukur dan berstandar nasional/SNI. Serta, 21 kab/kota yang memiliki kantor metrologi tersendiri.

Selain itu, Pemprov Jatim melalui Disperindag memiliki lima Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perlindungan Konsumen di wilayah Surabaya, Malang, Kediri, Bojonegoro dan Jember. UPT ini bertugas melakukan pengawasan barang beredar dan jasa, pemberdayaan konsumen dan pelaku usaha.

Sementara itu, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, selama dua periode kepemimpinannya, Pakde Karwo tak hanya mendorong produsen tapi juga berpihak pada konsumen. “Pakde Karwo adalah tokoh yang konsisten dan peduli pada konsumen sejak dulu sampai saat ini,” katanya.

Dalam puncak peringatan Harkonas yang mengambil tema “Konsumen Cerdas di Era Ekonomi Digital” ini juga dilakukan penyerahan penghargaan bagi pemerintah provinsi peduli perlindungan konsumen. Serta, dilakukan peluncuran portal nasional perlindungan konsumen.

Turut hadir Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman, dan Deputi Gubernur Bank Indonesia, Erwin Riyanto. Peringatan Harkonas ini juga diisi dengan pameran, talkshow dan gerak jalan. (bah)

Loading...

baca juga