D-ONENEWS.COM

Hari Ini Indonesia Kembali Kedatangan 1,8 Juta Dosis Vaksin Sinovac

Jakarta (DOC) – Sebanyak 1,8 juta dosis vaksin Sinovac yang merupakan vaksin Covid-19 buatan perusahaan biofarmasi asal Cina, telah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang pada Kamis, 31 Desember 2020. Dibawa dengan pesawat Garuda Indonesia, jutaan dosis vaksin itu tiba disambut hujan, sekitar pukul 12.00.

Dengan datangnya 1,8 juta dosis vaksin ini, total sudah ada 3 juga dosis vaksin buatan Sinovac yang tiba di Indonesia. Sebelumnya, sebanyak 1,2 juta dosis vaksin tiba di Indonesia pada 6 Desember lalu. Vaksin-vaksin itu disimpan di Kantor Pusat Bio Farma di Kota Bandung.

Vaksinasi baru bisa dilakukan setelah emergency use authorization (EUA) atau izin edar dalam kondisi darurat dari BPOM sudah keluar. Sementara BPOM, masih menunggu hasil uji klinis tahap III vaksin Sinovac.

Kepala BPOM Penny Lukito mengatakan, tim riset uji klinis akan memberikan hasil uji interim pada awal pekan pertama Januari 2021. Sehingga, ujar Penny, penerbitan EUA bisa dipercepat.

“Saya kira pemberian dari EUA juga akan melalui proses percepatan, namun tetap aspek manfaat yang akan didapatkan adalah lebih tinggi dibandingkan aspek risiko yang ada,” tuturnya, dilansir dari Tempo.co, Kamis (31/12). (tc)

Loading...

baca juga