D-ONENEWS.COM

Pemerintah Bentuk Timsus Pemulangan WNI Simpatisan ISIS

Jakarta (DOC) – Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Wiranto menyebutkan, pemerintah membentuk tim khusus (Timsus) task force terkait wacana pemulangan ratusan warga negara Indonesia (WNI) eks simpatisan ISIS yang kini terjebak di Suriah.

“Sekarang kita sedang membuat satu tim khusus, task force untuk melakukan pendalaman ini (pemulangan eks ISIS),” ujar Wiranto selepas rapat koordinasi terbatas dengan tingkat menteri di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Jumat (19/7/2019).

Wiranto menambahkan, saat ini kira-kira masih ada 120 WNI perempuan dan anak-anak yang ditampung di kamp-kamp perbatasan antara Suriah dan Irak. Tidak ada laki-laki. Wiranto juga menyebutkan pemerintah sedang berusaha melakukan proses hukum bagi laki-laki WNI yang terlibat dalam gerakan ISIS.

“Masalah ini tidak bisa diselesaikan sendiri karena menyangkut negara lain. Maka perlu ada task force yang nanti akan kita tugaskan mendalami masalah ini,” ungkapnya kemudian.

Namun pada prinsipnya, seperti diungkapkan Wiranto, wacana pemulangan WNI eks simpatisan ISIS tersebut jangan sampai merugikan Indonesia. Artinya, mereka yang dipulangkan jangan sampai masih memiliki paham anti-Pancasila dan anti-NKRI.

Sebagaimana diketahui, WNI eks simpatisan ISIS di wilayah konflik Irak dan Suriah berniat kembali ke Tanah Air. Merespons hal itu, pemerintah akan menggelar rapat terpadu dengan beberapa sektor sebelum memulangkan mereka.(kcm/ziz)

Loading...

baca juga