D-ONENEWS.COM

Reaksi Menpora Terkait Viralnya Venue PON Aceh yang Tak Layak

Menpora Tanggapi Viralnya Venue Pon Aceh yang tak layak pakai Jakarta,(DOC) – Viral di media sosial venue Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XXI Aceh-Sumatera Utara (Sumut) belum selesai dan dinilai tidak layak pakai. Infrastruktur hingga konsumsi dinilai tidak layak bagi para atlet dan ofisial.

Menanggapi hal itu, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo menegaskan untuk pembangunan venue semua sudah selesai. Bahkan, semua venue sudah digunakan secara keseluruhan.

“Enggak. Semua venue sudah dipakai kok. Enggak ada venue yang tidak dipakai. Jadi sesuai,” kata Dito Ariotedjo, dikutip Jumat (13/9).

Lebih lanjut, Dito mengatakan, dirinya akan langsung terbang ke Medan untuk mengecek keseluruhan penyelenggaraan PON Aceh 2024. Langkah ini sengaja diambil Dito agar tidak ada ‘noda-noda’ yang merusak pelaksanaan PON baik di Aceh maupun di Sumut.

“Ini saya dari IKN langsung terbang ke Medan untuk memastikan semua itu, dan kita ada 65 cabang olahraga. Jadi harus dilihat keseluruhannya, banyak sekali venue-venue yang sangat bagus juga. Jadi harus dilihat keseluruhan, jangan hanya satu dua hal menjadi noda untuk semuanya,” ucap Dito.

Terkait keluhan yang beredar di media sosial, menurut Dito, hal tersebut sudah otomatis diproses oleh Satgas Tata Kelola.

“Oh itu otomatis semua pergerakan di-update PON, itu pasti ke-update ke Satgas. Jadi semuanya, tidak hanya voli, semuanya. Karena kita ingin PON ini benar-benar tidak ada masalah di kemudian hari seperti yang sudah-sudah,” ucap Dito. (lp6/zis)

Loading...