D-ONENEWS.COM

Sederet Mobil Listrik dengan Harga Fantastis yang Hadir di KTT G20 Bali

Denpasar (DOC) – Sejumlah mobil listrik turut mendukung Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Bali 2022.

Adapun sejumlah mobil listrik yang turut mendukung KTT G20 Bali antara lain Wuling, Hyundai, dan Toyota. Di mana, ketiga pabrikan mobil tersebut membawa ratusan mobil listriknya.

KTT G20 di Bali diselenggarakan pada 15-16 November 2022. Diketahui, negara yang menjadi anggota G20 terdiri dari Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Indonesia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki dan Uni Eropa.

Dilansir dari laman Okezone, Selasa (15/11), berikut sejumlah mobil listrik yang turut mendukung KTT G20 Bali dengan harga fantastis :

1. Wuling Air Ev

Diketahui, ada 300 unit Wuling Air Ev yang beroperasi selama KTT G20 Bali. Adapun harganya sekira Rp230 juta

2. Hyundai Ioniq 5

Hyundai Ioniq 5 merupakan mobil listrik pertama yang dibangun di atas Electric-Global Modular Platform (E-GMP).

Adapun harga Ioniq 5 berada di rentang Rp718 juta hingga Rp829 juta.

3. Genesis G80 Electrified

Mobil Genesis G80 Electrified digunakan sebagai kendaraan VIP saat KTT G20 Bali. Mobil ini disiapkan khusus untuk para kepala negara.

Diketahui, harga Hyundai Genesis G80 Electrified bisa mencapai Rp1,5 miliar lebih.

4. Toyota bZ4X

Diketahui, sebanyak 41 unit mobil Toyota bZ4X turut mendukung KTT G20 Bali. Toyota bZ4X menggunakan penggerak roda depan (FWD) dan penggerak roda depan atau belakang (AWD). Adapun harganya Rp1,1 miliar.

5. Lexus UX300e

Sebanyak 102 unit mobil Lexus UX300e disiapkan untuk KTT G20 Bali. Harga Lexus UX300e diperkirakan senilai Rp1,464 miliar. (oke)

Loading...