D-ONENEWS.COM

Final Piala Gubernur Jatim 2020 Digelar di Stadion GBT, Persebaya Bertemu Persija

Surabaya,(DOC) – Final Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persebaya Surabaya melawan Persija Jakarta akan diselenggarakan di stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya.

“Sesuai dengan rakoropam di Polda, hari Minggu (16/2). Kalau Persebaya menang maka akan digelar di GBT dengan panpel Persebaya. Sekarang tinggal dipastikan Panpel Persebaya bersiap nggak ini, minimal pengunaan stadioannya. Kalau keamanan hasil Rakorpam Polda,” kata Asprov PSSI Jatim Amir Burhanuddin saat dikonfirmasi, Selasa(18/2/2020).

Amir memastikan, sesuai dengan jadwal sebelumnya laga Final Piala Gubernur Jatim akan digelar pada Kamis(20/2/2020) mendatang. Menurut dia, sesuai kesepakatan pada Rakoropam yang digelar di Polda Jatim pertandingan akan digelar dengan penonton.

“Rencana main malam jam 18.30 WIB. Hingga sampai detik ini belum ada perubahan, pasca kerusuhan yang terjadi di Blitar,”katanya.

Terkait peristiwa di Blitar, PSSI tidak memiliki kewenangan untuk menyikapi kerusuhan diluar stadion Soeprijadi Blitar antar supporter Persebaya dan Arema FC di laga Semi Fina Piala Gubernur Jatim 2020. Menurut Amir, PSSI hanya menggelar pertandingan sesuai arahan Polda Jawa Timur.

“Sesuai yang diarahkan oleh Polda tanpa penonton tempat netral. Nah artinya tempat netral tanpa penonton tanpa suporter itukan sudah diketahui oleh kedua klub. Sehingga kok masih ada penonton yang datang, ini diluar kewenangan kami kan,” pungkasnya.(r7)

Loading...