D-ONENEWS.COM

Golkar Surabaya Siap Rebut Kejayaannya di Pemilu 2019, Target 10 Kursi Optimis Terpenuhi

Surabaya,(DOC) – Peringatan HUT partai Golkar ke-54 dibuat moment untuk mencambuk semangat para kader-kader Golkar Surabaya yang maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) pada Pemilu 2019 mendatang.

Ketua DPD Golkar Surabaya, Blegur Prijanggono menyatakan, perolehan kursi di lembaga DPRD kota Surabaya pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 mendatang, ditarget minimal sebanyak 10 kursi.

Blegur mengaku optimis, bahwa pada Pileg tahun depan Partai Golkar akan kembali berjaya secara nasional hingga di tingkat kota Surabaya.

“Mari kita rebut kejayaan itu di Surabaya, karena tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini. Biar bagaimanapun, Golkar pernah menjadi partai pemenang Pemilu,” kata Blegur disela acara peringatan HUT Partai Golkar ke-54, dikantor DPD Golkar Surabaya, jalan Adityawarman Surabaya, Jumat(26/10/2018) petang.

Target itu dianggap, mantan anggota DPRD Surabaya periode lalu, tidak terlalu berlebihan, apabila dibagi 5 daerah pemilihan (Dapil) untuk keseluruhan wilayah kota Surabaya.

“Di Pileg 2019 nanti harus bisa tercapai. Target itu nggak muluk-muluk kok, cukup 2(dua) kursi saja untuk masing-masing Dapil,” ujar Blegur sambil memanggil para Caleg Golkar satu-persatu naik ke atas panggung untuk diperkenalkan keseluruh pengurus dan kader partai Golkar se-Surabaya.

Dalam kesempatan itu, Blegur juga menyinggung soal soliditas antar kader Golkar yang kian meningkat, meski pada forum-forum tertentu masih terjadi silang pendapat.

“Kalau ada perbedaan pendapat antar kader itu biasa, tetapi saya menjamin penuh jika soliditasnya para kader justru meningkat,” tegasnya.

Acara peringatan HUT Golkar ke-54 tersebut, dihadiri juga oleh Anggota DPR RI, Adies Kadir dan pengurus DPD Golkar Jatim, Erick Tahalele.

Saat memberikan sambutan, Erick yang juga mewakili Ketua DPD Golkar Jatim, Zainudin Amali, menyampaikan beberapa perintah DPD Golkar Jatim untuk selalu diperhatikan oleh para pengurus Golkar di tingkat kota Surabaya.

“Pertama, atas nama DPD provinsi, saya kecewa karena tidak mengerti kehadiran saya disini sebagai apa. Sekaligus menyampaikan target 5 ribu pemasangan bendera di Kota Surabaya yang tidak terpenuhi,” kata Erick sambil menyebut nama ketua Bappilu DPD tingkat 2 Partai Golkar kota Surabaya.

Erick mengingatkan, bahwa suara rakyat adalah suara Tuhan, dan suara rakyat juga suara Golkar, maka dimana ada suara rakyat apalagi sampai mengeluh, maka sudah menjadi keharusan bagi kader Golkar berada disisinya, khususnya para anggota legislative dari fraksi Golkar.

“Partai ini akan besar jika kita semua saling menghormati satu sama lain, dan apa yang saya sampaikan tadi adalah amanah dari pimpinan. Semua ini akan saya sampaikan ke provinsi, karena lebih baik berterus-terang, ketimbang cipika-cipiki, tapi dibelakang menggerutu dan menikam,” kritik Erick.

Dimoment ini, Adies Kadir yang juga mencalonkan lagi sebagai Caleg DPR RI, hanya memperkenalkan calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Jatim nomer urut 35 asal Sidoarjo, yakni Harbiah Salahudin.

“Ayo harus benar-benar solid bukan hanya lisan untuk kebesaran Golkar di Surabaya. Dan jangan lupa untuk memenangkan calon DPD no 35, karena ini perintah langsung dari Ketua Umum Golkar,” ungkap Adies yang juga menjabat sebagai Wakil Sekjen DPP Partai Golkar.(rob/r7)

Loading...

baca juga