D-ONENEWS.COM

Komunitas D’BIKERS Edukasi Safety Riding Dan Perkenalkan Moge Ke Anak-Anak

foto ; Moge mini

Surabaya,(DOC) – Komunitas Motor Gede (Moge)  ‘D’BIKERS’ kenalkan anak-anak untuk mengendarai motor secara aman atau Safety Riding.

Tentunya mereka tak harus memakai Moge sesungguhnya, melainkan Moge mini atau replika Moge yang disediakan oleh komunitas ‘D’BIKERS’ Surabaya.

Acara ini digelar disalah satu mall, Minggu(15/7/2018) pagi, bersama acara Bon Voyage yang memamerkan Moge milik anggota komunitas ‘D’BIKERS’ Surabaya.

“Ini untuk edukasi kepada anak-anak agar mengetahui mengendarai Moge sekaligus kampanye Safety Riding,” ungkap Albert Ketua Harian D’BIKERS Surabaya.

Dalam kesempatan tersebut, nampak anak-anak bersemangat mendengar para bikers ini memperkenalkan satu persatu tombol maupun fungsi accessories yang terdapat di Moge.

Selain melihat langsung bentuk aslinya Moge, anak-anak yang hadir dalam acara tersebut, juga bisa menjajal menaikinya dan berpose foto diatas Moge.

“Ini bagian cara kami untuk memberikan pengetahuan kepada anak-anak yang ingin mengetahui Moge,” papar penyelenggara Bon Voyage, Kevin Hoogie.(hadi/r7)

Loading...

baca juga