D-ONENEWS.COM

Keraton Kasunanan Akan Direvitalisasi, Gibran: Harus Sesuai Karena Cagar Budaya Nasional

Solo,(DOC) – Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka bersama Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) meninjau kondisi Keraton Kasunanan yang bangunannya akan segera di revitalisasi. Kunjungan tersebut juga dihadiri oleh Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH), Dipokusumo, Kamis (7/10/2021).

Pada kesempatan itu, Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH), Dipokusumo menjelaskan bahwa kondisi bangunan Keraton Kasunanan Surakarta yang harus segera diperbaiki mengingat sudah cukup lama.

“Pada revitalisasi bangunan keraton, kita harus menyangkut skala prioritas dan kepentingan yang berbeda-beda. Kan ada lima fungsi keraton, tempat tinggal, tempat upacara, tempat wisata, tempat kegiatan peribadatan, atau tempat-tempat yang mendukung misalnya kantor,” ungkap Dipokusumo.

Sementara itu, Direktur Jenderal (Dirjen) Cipta Karya, Ir. Diana Kusumastuti, M.T. mewakili Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melihat secara langsung kondisi bangunan keraton yang sudah lama serta menjelaskan program revitalisasi yang akan dicanangkan.

“Saya kan melihat dulu saja kira-kira keratonnya seperti apa, yang rusak-rusak seperti apa. Namanya juga bangunan lama, jadi banyak yang rusak dan harus diperbaiki,” kata Diana.

Wali kota Gibran menegaskan, rencana revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta harus dapat berjalan seperti yang diharapkan, mengingat  bangunannya merupakan cagar budaya nasional yang harus dilestarikan.

“Ya nanti satu persatu kita rapatkan dulu untuk revitalisasi sesuai arahan langsung dari sini dan prosesnya bertahap untuk kerjasama pariwisata,” tutup Gibran.(jj/r7)

Loading...

baca juga