D-ONENEWS.COM

Menparekraf Segera Cairkan Dana Hibah Pariwisata Untuk Dongkrak Ekonomi Jatim

Surabaya,(DOC) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno bertemu secara singkat dengan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa di gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat(21/5/2021) siang.

“Kunjungan ke sini mengawali kunjungan pertama ke Provinsi Jawa Timur, untuk mempercepat beberapa realisasi penyiapan kawasan pariwisata yang memang jadi prioritas nasional,” kata Sandiaga Uno, usai berdiskusi dengan Khofifah tentang perkembangan pariwisata dan ekonomi kreatif di Jawa Timur.

Sinergi dan kolaborasi penyiapan kawasan pariwisata prioritas nasional yang akan dijalin antara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur, yakni menjadikan kawasan Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, sebagai Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).

Sandi menjelaskan, KEK Singosari diharapkan juga bisa menjadi pusat ekonomi kreatif baru di Jatim. “Pertama adalah KEK Singosari yang menjadi KEK berbasis pariwisata dan teknologi yang akan dikhususkan untuk ekonomi kreatif,” tutur Sandi.

Menurut dia,,KEK Singosari nantinya tak hanya menjadi pusat ekonomi kreatif baru di Jawa Timur, sehingga perkembangan ekonomi kreatif nya harus terus digerakkan.

Dengan cara itu, ke depan akan ada banyak lapangan pekerjaan yang tersedia bagi masyarakat sekitar, sehingga bisa menyerap pekerjaan bagi masyarakat yang belum bekerja. “Kami harapkan KEK ini menjadi episentrum ekonomi kreatif bukan hanya di Jawa Timur, tetapi juga Indonesia. Untuk meningkatkan keterampilan, untuk meningkatkan adaptasi teknologi, dan juga pembukaan lapangan kerja yang baru dan berkualitas,” kata Sandiaga.

Ia berencana akan segera mencairkan dana hibah pariwisata yang akan dikoordinasikan dengan Pemprov Jatim maupun Pemerintah Kabupaten/Kota untuk mendongkrak kembali penguatan ekonomi, terutama di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Selama pandemi Covid-19, lanjut Sandi, sektor pariwisata-lah yang paling terkena dampak. “Karena sektor pariwisata ini yang paling terdampak, kami harapkan dana hibah pariwisata ini akan menggairahkan kembali, memperkuat struktur ekonomi pariwisata dan tentunya produk-produk kreatif di Jawa Timur,” ujar Sandi.

Ia akan memantau perkembangan pariwisata di Jatim, seperti Jatim Park yang sudah dikenal masyarakat. Destinasi pariwisata itu nanti akan terus dikembangkan dengan tujuan untuk membangkitkan kembali ekonomi di Indonesia.

“Jatim Park ini adalah produk ekonomi kreatif destinasi wisata dari Jawa Timur yang sudah memiliki base. Ini yang coba kami kembangkan di destinasi wisata lain di Indonesia,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Sandiaga juga mengingatkan para pelaku usaha pariwisata untuk tetap mematuhi standar protokol kesehatan.

Ia tak menampik, bahwa akibat penerapan larangan mudik lebaran, banyak destinasi wisata yang dikunjungi masyarakat, sehingga menimbulkan kerumunan.

Dari pantauannya, terdapat 30 persen destinasi wisata yang belum lolos kategori standar protokol kesehatan.

“Sekarang sudah diperingatkan dan dibimbing oleh Pemdanya masing-masing. Saat ini masih ada 20 persen tempat wisata yang belum menaikkan standar Prokes,” tandasnya.(fadiv/r7)

 

Loading...

baca juga