D-ONENEWS.COM

CEO Deltras FC Dipertimbangkan sebagai Calon Wakil Bupati Sidoarjo

CEO Deltras FC Dipertimbangkan sebagai Calon Wakil Bupati Sidoarjo
CEO Deltras FC Dipertimbangkan sebagai Calon Wakil Bupati Sidoarjo

Surabaya, (DOC) – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, nama Amir Burhanuddin, CEO Deltras FC, mencuat dalam bursa Calon Wakil Bupati (Cawabup) Sidoarjo.

Amir Burhanuddin semakin di kenal setelah berhasil membawa Deltras FC naik ke Liga 2. Hal ini membuatnya populer di kalangan warga Kabupaten Sidoarjo, khususnya para suporter Delta Mania.

Amir mengakui bahwa dirinya telah berkomunikasi dengan beberapa calon Bupati Sidoarjo. Namun, ia belum memutuskan untuk maju sebagai calon Wakil Bupati Sidoarjo.

“Meskipun saya merupakan kader politik, saya tegaskan bahwa Deltras bukan partai politik. Saya belum memikirkan untuk menjadi Wakil Bupati Sidoarjo,” kata Amir saat di temui di Surabaya, Kamis (4/7/2024).

Amir juga menambahkan bahwa saat ini ia belum tertarik untuk terjun ke dunia politik. Ia masih fokus pada keberlangsungan Deltras FC.

“Saat ini, fokus saya adalah untuk Deltras di musim depan,” ujar CEO Deltras FC tersebut.

“Saya belum terpikirkan untuk menjadi Wakil Bupati Sidoarjo,” tambahnya.

Selain aktif di dunia sepak bola, Amir Burhanuddin juga merupakan kader dari PDI Perjuangan. Ia bahkan sempat di kabarkan akan maju dalam Kontestasi Pilkada Tuban pada tahun 2020.

Sebagai informasi, Pilkada Sidoarjo 2024 sudah di penuhi dengan beberapa calon Bupati dan Wakil Bupati. Mereka sudah mulai berkampanye di berbagai lokasi di Sidoarjo. Nama Subandi dan Achmad Amir Aslichin alias Mas Iin di sebut-sebut sebagai pesaing kuat yang mengincar rekomendasi dari PKB. (ang)

Loading...

baca juga