D-ONENEWS.COM

Gubernur Khofifah Salurkan Bantuan Ventilator Ke Rumah Sakit Rujukan se-Jatim

Surabaya,(DOC) – Total sebanyak 210 ventilator hasil sumbangan USAID yang disalurkan melalu Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI ke provinsi Jawa Timur, dibagikan ke kabupaten/kota, termasuk daerah tapal kuda, seperti Banyuwangi, Probolinggo, Situbondo, Bondowoso, Lumajang dan Jember.

Pembagian ventilator ini digencarkan untuk penguatan layanan kuratif di rumah sakit rujukan Covid-19 se Jawa Timur.

Menurut Khofifah di Jawa Timur terdapat 127 rumah sakit rujukan Covid-19. “Namun hanya 102 rumah sakit rujukan yang mengajukan bantuan ventilator,” kata Gubernur Khofifah.

Ia menyatakan, bahwa untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Jawa Timur, upaya preventif dari masyarakat yang dirasa paling effektif.

“Terpenting dari penanganan Covid-19 sebenarnya adalah upaya preventifnya, dengan tetap bermasker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan,” pungkasnya.(div)

Loading...

baca juga