D-ONENEWS.COM

Wisman Asal Malaysia Masih Mendominasi Kunjungan Ke Jatim

Surabaya (DOC) – Jumlah wisatawan manca negara (wisman) yang datang ke Jawa Timur pada bulan Juni 2017 turun sebesar 14,35 persen dibanding jumlah kunjungan wisman pada Mei 2017, yaitu dari 19.127 kunjungan menjadi 16.382 kunjungan.
Pada bulan Juni 2017 wisman paling banyak didominasi oleh yang berkebangsaan Malaysia dengan jumlahnya mencapai 3.369 kunjungan atau naik 9,81 persen, diikuti kebangsaan Singapura 1.851 kunjungan atau turun sebesar 14,42 persen.
Kemudian  kebangsaan Tiongkok sebanyak 852 kunjungan atau turun sebesar 45,63 persen dibandingkan bulan Mei 2017. Selain itu Jawa Timur banyak dikunjungi wisman dari Taiwan, Amerika Serikat, Jepang, India, Thailand , Korea Selatan dan Hongkong.
Meski mengalami penurunan, namun secara kumulatif Januari – Juni 2017 atau semester pertama 2017, jumlah kunjungan wisman  yang berwisata ke Jawa Timur melalui pintu masuk Juanda mencapai 101.800 kunjungan. Ini naik sebesar 6,21 persen dibanding jumlah wisman periode yang sama tahun 2016 yang hanya mencapai 95.850 kunjungan.
Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Timur, Teguh Pramono, saat di kantornya, Surabaya, Rabu (23/8) mengatakan Jawa Timur semakin banyak tempat wisata alam dan kuliner yang baru membuat para wisman penasaran sehingga ingin melihatnya secara langsung sambil melihat indahnya daerah timur Pulau Jawa.
Sedangkan Tingkat Penghunian Kamar (TPK) hotel berbintang di Jawa Timur pada bulan Juni 2017 mencapai 51,10 persen atau turun 7,50 poin dibanding TPK bulan Mei 2017 yang mencapai 58,60 persen. Menurut klasifikasi bintang, TPK hotel bintang 2 pada bulan Juni 2017 mencapai 59,28 persen dan merupakan TPK tertinggi dibanding TPK hotel berbintang lainnya. Selanjutnya TPK bintang 4 sebesar 51,93 persen, diikuti hotel bintang 3 sebesar 50,59 persen, bintang 1 sebesar 41,66 persen, dan hotel bintang 5 sebesar 39,57 persen.
Rata-Rata Lama Menginap Tamu (RLMT) Asing pada hotel berbintang pada bulan Juni 2017 mencapai 2,47 hari, turun sebesar 0,24 poin dibanding dengan bulan Mei 2017 yang sebesar 2,71  hari. Untuk RLMT Indonesia pada bulan Juni 2017 mencapai 1,62 hari, justru mengalami kenaikan 0,10 poin dibanding bulan Mei 2017 sebesar 1,52 hari. Secara keseluruhan RLMT pada bulan Juni 2017 sebesar 1,66 hari naik 0,08 poin jika dibandingkan dengan bulan Mei 2017 yang mencapai 1,58 hari. (DOC02)

Loading...

baca juga