Lumajang,(DOC) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang mengerahkan 400 orang untuk melipat surat suara pada Pemilu 2019 nanti.
Pelipatan surat suara dimulai Senin(25/2/2019) kemarin, digudang logistik KPU yang berada di komplek pergudangan Amanda, Jalan Panjaitan, Lumajang Jawa Timur.
“Untuk mempercepat proses pelipatan surat suara itu, kita melibatkan sebanyak 400 orang tenaga pelipat, dan akan ikelompokkan dalam 20 grup dan dibawahi oleh seorang mandor serta pengawas,” Kata ketua KPU Lumajang, Siti Mudawiyah, Selasa(26/2/2019).
Tugas tenaga pelipatan ini adalah menyortir surat suara antara surat suara yang cacat dan tidak. Kecacatan surat suara dapat dilihat dari kebersihan surat suara dan ada atau tidaknya lubang di surat suara. Lalu proses dilanjutkan dengan melipat surat suara sesuai ukurannya.
“Proses melipat suara harus rapi dan hati-hati. Tidak diperkenankan membawa satu pun surat suara. CCTV juga sudah dinyalakan di seluruh penjuru gudang,” tegasnya.
Dihari kedua, Selasa(26/2/2019), ratusan pekerja yang berasal dari warga sekitar, ditargetkan menyelesaikan sortir dan lipat sebanyak 751.755 lembar surat suara DPR RI. Hal ini dilperlu dilakukan, sebab memasuki hari ketiga, KPU Lumajang akan memulai sortir dan lipat untuk surat suara DPD Jatim yang targetnya selesai selama dua hari kedepan.
“Di hari pertama pelipatan surat suara, pekerja ini telah menyelesaikan 552 kardus surat suara atau sekitar 276.000 lembar surat suara. Sisanya hari ini ditargetkan rampung karena besok sortir dan lipat surat suara DPD Jatim,” ujar Siti Mudawiyah.
Meski demikian, dalam proses ini penyortiran dan pelipatan surat suara tersebut, pekerja diminta harus teliti dengan surat suara yang cacat, seperti berlubang, robek, dan tinta habis atau gambar kusam.
“Kita tekankan bagi 400 pekerja lebih yang sudah dibagi menjadi 21 kelompok ini lebih awas dan kerjasama yang baik dengan mandor dan pengawas, sehingga proses penyortiran dan pelipatan akan lebih teliti.” tegas Divisi yang membidangi Keuangan, Umum, Logisitik dan Rumah Tangga KPU Lumajang ini.
Untuk itu dirinya bisa memastikan di hari kedua pelipatan surat suara ini, target merampungkan surat suara jenis DPR-RI, akan bisa tercapai, dan bisa melanjutkan penyortiran dan pelipatan untuk surat suara jenis DPD.(imam/r7)