D-ONENEWS.COM

Pemeriksaan Kasus Jasmas Molor, Saiful Aidy Mendadak Jadi ‘Pelupa’

foto : Saiful Aidy saat di kantor Kejari Tanjung Perak

Surabaya,(DOC) – Tim penyidik Pidana khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Tanjung Perak Surabaya, nampaknya merasa kewalahan saat memeriksa anggota DPRD Surabaya, Saiful Aidy terkait kasus dugaan korupsi dana hibah Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya tahun 2016 berbentuk jaring Aspirasi Masyarakat (Jasmas).

Politisi Partai Amanat Nasional ini, mendadak jadi ‘pelupa’ ketika dicecar pertanyaan seputar kasus tersebut. Akibatnya pemeriksaan molor sekitar satu jam-an.

“Orangnya lupa terus, ngak ingat jawabnya,” keluh seorang penyidik Pidsus Kejari Tanjung Perak Surabaya saat keluar ruangan pemeriksaan yang tak mau menyebut identitasnya, Kamis(2/8/2018).

Memang tak seperti anggota DPRD lainnya yang sudah menjalani pemeriksaan di Kejari Tanjung Perak Surabaya di waktu sebelumnya. Rata-rata pemeriksaan berakhir pada pukul 14.00 Wib, namun untuk Saiful Aidy selesai sampai pukul 15.00 Wib.

Tak hanya kepada para penyidik, jurus pelupa juga sering disampaikan Saiful Aidy kepada awak media yang sempat mewawancarainya soal materi pemeriksaan.

“Waduh saya lupa kongkritnya, yang jelas campur. Lupa saya tekhnisnya,” jawab Saiful sambil berjalan meninggalkan gedung Kejari Tanjung Perak Surabaya.(pro/r7)

Loading...

baca juga