D-ONENEWS.COM

KUNJUNGI RPP PUNAKAWAN KPU JATIM, HIMA PG PAUD UNUSA BELAJAR KEPEMILUAN

Surabaya, kpujatim.go.id – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Play Group dan Pendidikan Anak Usia Dini (Hima PG PAUD) Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya (Unusa) berkunjung ke kantor Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim), Jalan Raya Tenggilis Surabaya, Jumat (7/12). Kedatangan mahasiswa tersebut dalam rangka belajar dan mengetahui lebih dekat terkait dengan kepemiluan, terutama menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2019.

Kedatangan mahasiswa yang sebagian besar merupakan pemilih pemula tersebut, disambut langsung oleh Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat (Sosdiklih dan Parmas) KPU Jatim, Gogot Cahyo Baskoro. Mereka selain diterima secara seremonial, juga mengunjungi Rumah Pintar Pemilu (RPP) Punakawan, belajar lebih dekat tentang sejarah dan tahapan Pemilu. Kalangan mahasiswa tersebut, sangat antusias belajar dan bermain permainan (game) yang ada di dalam RPP.

Selanjutnya, usai mengunjungi RPP Punakawan, rombongan Hima PG PAUD Unusa mengikuti sosialisi tahapan Pemilu 2019 di ruang Media Center KPU Jatim. Saat sosialisasi, para mahasiswa mendapat pengetahuan secara utuh terkait Pemilu yang akan diselenggarakan 17 April 2019 akan datang. Baik itu terkait Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, Calon Legislatif (Caleg) DPR/DPRD Provinsi dan DPR Kabupaten/Kota, serta Dewan Perwakilan Daerah (DPD).

Divisi Sosdiklih dan Parmas KPU Jatim Gogot Cahyo Baskoro mengapresiasi kunjungaan dari kalangan Bunda Paud tersebut. Setidaknya, bisa menjadi bagian warga yang akan membantu penyelenggara dalam mensosialisasikan tahapan Pemilu 2019. Juga bisa menjadikan kepemiluan sebagai muatan pendidikan dikalangan PG PAUD, seperti mengajarkan lagu jingle dan mars Pemilu 2019 terhadap kalangan peserta didiknya.

“Ke depan, para bunda dan mahasiswa Unusa yang hadir ke sini ini bisa menjadi mitra KPU Jatim dalam melakukan sosialisasi Pemilu,” ujarnya.

Sementara itu, dosen pendamping Hima PG PAUD Unusa, Sunanto menyatakan terima kasih kepada KPU Jatim yang telah berkenan menerima kunjungan dalam rangka belajar tahapan Pemilu. Selain sudah menjadi bagian program kerja, kedatangan para mahasiswa juga dalam rangka mengenalkan para calon bunda PAUD terhadap demokrasi dan Pemilu. Hasilnya, para mahasiswa cukup antusias dan banyak bertanya saat di RPP Punakawan dan sosialisasi di Media Center.

“Harapan kami dengan kunjungan seperti ini, bisa membuat mahasiswa tidak alergi politik. Juga bisa membantu KPU Jatim untuk meningkatkan partisipasi pemilih,” pungkasnya.

(BAY)

Loading...

baca juga