D-ONENEWS.COM

Lelang Jabatan Dibuka, Pemkab Lumajang Undang ASN

Buka Lelang Jabatan, Pemkab Lumajang Undang ASN Lumajang,(DOC) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang membuka lelang jabatan bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mengisi sejumlah jabatan strategis, melalui seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama yang di gelar mulai 18 Oktober sampai 1 November 2024.

Jabatan yang di lelang yakni antara lain,  Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, serta sejumlah posisi penting.

Syarat peserta seleksi lelang jabatan harus berstatus ASN di wilayah Jawa Timur. Dengan kualifikasi pendidikan minimal S1 dan berpengalaman di jabatan administrator.

“Kami mengundang ASN yang memiliki kualifikasi dan minat untuk ikut seleksi ini,” ujar Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Lumajang Ari Murcono.

Peserta yang lolos administrasi akan mengikuti beberapa tahapan seleksi mulai tes kompetensi sampai interview.

Pendaftaran melalui Sekretariat Panitia Seleksi (Pansel) di kantor BKD Pemkab Lumajang. Jl. Ahmad Yani nomer 25. Wajib membawa dokumen lamaran, fotokopi ijazah, surat keputusan kenaikan pangkat, dan surat pernyataan lain.

Informasi mengenai seleksi jabatan dapat di akses lewat situs resmi Pemkab Lumajang, www.lumajangkab.go.id atau di laman https://bkd.lumajangkab.go.id/, pada klom pengumuman.

“Kami berharap melalui seleksi terbuka ini, akan di peroleh pejabat-pejabat yang mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Lumajang,” pungkas Ari.(imam/r7)

Jadwal Pendaftaran 18 Oktober s/d 1 November 2024 :
  • Senin s/d Kamis, Buka pukul : 08.30 WIB – 15.00 WIB
  • Jumat, Buka pukul 08.30 WIB – 11.00 WIB
Jadwal Pelaksanaan Seleksi:
  • Seleksi Kompetensi Manajerial dan Sosial Kultural: 6 November 2024
  • Seleksi Kompetensi Teknis/Bidang: 8 November 2024
  • Presentasi dan Wawancara: 11-12 November 2024
  • Pengumuman hasil akhir: 13 November 2024
  • Pelantikan pejabat baru: 6 Desember 2024
Loading...

baca juga