D-ONENEWS.COM

Sekjen PDIP Tak Anggap Serius Beredarnya Tabloid Indonesia Barokah

Surabaya,(DOC) – Sekretaris Jendral (Sekjen) DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristanto tak begitu menanggapi serius atas beredarnya Tabloid Indonesia Barokah di masjid-masjid di seluruh nusantara termasuk di Surabaya.

Menurut Hasto, selama ini PDIP sudah terbiasa menghadapi berbagai macam informasi negative dan dirinya yakin masyarakat tak akan terpengaruh dengan propaganda hitam jelang pelaksanaan Pemilu Presiden mendatang.

“Masyarakat sekarang sudah dewasa dan mampu memilah baik-buruknya informasi yang diterima,” ungkap Hasto saat menghadiri konsolidasi pemenangan Pemilu 2019 di kantor DPW PDIP Jawa Timur, Sabtu(26/1/2019).

Ia juga merasa yakin, bahwa masyarakat sudah paham betul, siapa yang menyebarkan tabloid yang berisi kampanye hitam untuk salah satu Pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Ri.

“Juga percaya jika masyarakat sudah taHu siapa yang memfitnah dan difitnah. Saya doakan agar tabloid ini sesuai namanya Indonesia Barokah yang mampu membawa pesan kesejukan dan kedamaian di tahun politik ini,” imbuhnya.

Hasto menegaskan, PDIP tidak akan pernah melakukan cara-cara kotor untuk memenangkan pemilu presiden (Pilpres) mendatang. Apalagi pihaknya sudah terbiasa mendapat serangan-serangan negative.

“Semoga semakin mendekati pelaksanaan Pemilu, sudah tak ada lagi penyebaran fitnah dan ujaran kebencian yang membuat suhu politik panas,” pungkasnya.(hadi/r7)

Loading...