D-ONENEWS.COM

Pemkot Akan Urus Biaya Pemulangan Dan Pengobatan Bonek di Subang Jabar

bonek_tewas_di_subangJakarta,(DOC) – Diduga overdosis karena menenggak minuman keras (Miras) oplosan, tiga orang supporter bonek Persebaya, tewas di Subang Jawa Barat, Sabtu(7/1/2017) kemarin.
Ketiga bonek asal Sidoarjo Jawa Timur itu, berangkat secara rombongan menuju Bandung Jawa Barat untuk meramaikan Konggres PSSI.
Rombongan bonek yang berjumlah 21 orang itu, berangkat estafet lewat jalur Pantura.
“Mereka estafet naik truk. Jadi nyari tumpangan di perjalanan,” ujar Kapolres Subang AKBP Yudhi Sulistianto Wahid, Sabtu (7/1/2017).
Selama perjalanan, mereka makan seadanya dan menenggak alkohol 70 persen dicampur air putih dan minuman soda. “Pengakuan mereka, uangnya pas-pasan sehingga mereka ngamen untuk tambahan makan. Selama perjalanan mereka minum alkohol,” jelasnya.
Yudhi menambahkan, saat tiba di Pusakanagara Kabupaten Subang, Jumat (6/1/2017), mereka dijemput Singgih suporter Persib Viking. Selanjutnya mereka menginap semalam di rumah Singgih, sekitar Kecamatan Compreng.
“Di sana mereka minum lagi miras oplosan. Alkohol 70 persen dicampur air kelapa dan Sprite,” imbuh Yudhi.
Keesokan harinya, Sabtu(7/1/2017), para bonek ini melanjutkan perjalanan diantar Singgih dengan bak terbuka. Dalam perjalanan ke Bandung, salah satu supporter bonek, bernama Brian(17) meninggal dunia.
“Lalu mereka membawanya ke Puskesmas Pagaden Subang. Di sana diperiksa, ternyata dua koma, dan empat orang dalam perawatan. Mereka semua overdosis karena miras oplosan,” ungkapnya.
Dua orang yang koma, bernama Rudi (23) dan Hasrul (22), dan akhirnya meninggal di rumah sakit, Sabtu(7/1/2017) sore hari.
“Kami sudah berkoordinasi dengan Polres Sidoarjo dan sudah terhubung dengan keluarga. Selanjutnya kami akan membantu proses pemulangan tiga jenazah dan 14 Bonek lainnya,” kata Yudhi.
Saat ini, keempat orang bonek lainnya dirujuk ke rumah sakit Ciereng, Subang Jawa Barat.  Rencananya pihak kepolisian akan meminta keterangan Singgih yang sempat menjamu para Bonek dengan Miras oplosan di rumahnya.
“Kalau dilihat dari keterangan mereka, kondisi mereka itu tidak fit. Makan seadanya dan terus-terusan minum miras oplosan,” terang Yudhi.
Walikota Surabaya menghimbau suporter bonek
muhammad-fikser-kabag-humas-pemkot-sbyPemerintah Kota (Pemkot) Surabaya mendapatkan kabar bahwa supporter Bonek yang meninggal karena Miras oplosan bertambah 5 orang.
Pemkot berencana membantu biaya pemulangan kelima jenazah tersebut ke rumah duka di kawasan Waru Sidoarjo.
“Koordinasi dengan Pemprov Jatim dan Pemkab Sidoarjo sudah kita lakukan untuk membantu pemulangan mereka,” ungkap Kepala Bagian Humas Pemkot Surabaya, M. Fikser, Minggu(8/1/2017).
Menurut Fikser, Walikota Surabaya Tri Rismaharini menghimbau agar para bonek yang masih berada di Bandung untuk memberikan dukungan sewajarnya, sekaligus berhati-hati untuk tidak membahayakan diri sendiri dan orang lain.
“Bu Wali berpesan agar para bonek berhati-hati dan tidak mencelakai diri sendiri, apalagi orang lain,” pungkas Fikser.(detik/rob7)
 
 

Loading...