D-ONENEWS.COM

Gelar Media Gathering, KPU Lumajang Ajak Media Sukseskan Pemilu 2024

Lumajang, (DOC)-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajanf, Jawa Timur, menggelar media gathering dalam rangka menyukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak 2024.

Kegiatan tersebut diikuti puluhan wartawan dari media cetak, online, Televisi, dan Radio bertempat di salah satu warung makan di Kecamatan Sukodono, Kabupaten Lumajang, Rabu (29/11/2023).

Ridhol Mujib,Divisi hukum dan pengawasan KPU Lumajang
menuturkan, peran media penting dalam menyukseskan Pemilu 2024, utamanya dalam memberikan edukasi politik terhadap masyarakat.

“Ayo kita bersama-sama sukseskan Pemilu serentak 2024, dan tangkal berita hoaks,” tegasnya.

Dimana peran serta media sangat penting dalam menyukseskan pemilu 2024.

“Media memiliki peran penting dalam memberikan informasi kepada masyarakat terkait pemilu 2024. Media juga dapat menjadi jembatan antara KPU dengan masyarakat,” ungkapnya.

Ridhoi menjelaskan, Aturan kampanye terletak di PKPU Nomor 15 dan 20 Tahun 2023. Aturan terbaru dari kampanye Pemilu 2024. Masa kampanye akan berlangsung 75 hari, mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024.
.
“Pemilihan legislatif dan pemilihan presiden dan wakil presiden tahun 2024 sudah ditetepkan. Akan dilaksanakan serentak tanggal 14 Februari 2024,” Jelasnya. (Imam)

Loading...

baca juga