D-ONENEWS.COM

Wujudkan KLA, Wali kota Deklarasi Layanan Kesehatan Ramah Anak

Probolinggo,(DOC) – Pemerintah Kota Probolinggo tak mau main-main dalam menyempurnakan perwujudan sebagai Kota Layak Anak (KLA), Jumat (4/5/2018) siang, di cluster kesehatan dasar, sebanyak enam puskesmas dan sejumlah faskes (fasilitas kesehatan) yang ada di Kota Angin ini mendeklarasikan pelayanan kesehatan ramah anak.

Pembacaan deklarasi dilakukan kepala puskesmas di Kota Probolinggo, yaitu puskesmas Jati, Kanigaran, Kedopok, Wonoasih, Sukabumi dan Ketapang. Isi deklarasi menyebutkan sebagai puskesmas ramah anak menyediakan pelayanan kesehatan yang ramah anak, menyediakan sarana prasarana dan lingkungan yang ramah anak, menyediakan sumber daya manusia (SDM) yang ramah anak, mewujudkan pengelolaan puskesmas ramah anak, menyediakan dan mendukung program yang responsif anak.

Selain enam puskesmas, beberapa faskes juga menginisiasi pelayanan kesehatan ramah anak diantaranya RSUD dr Moh Saleh, RS Dharma Husara, RSIA Amanah, RSIA Muhammadiyah, Klinik Poskes, Klinik Garuda,  Klinik Mayang Medika, Klinik Muhammadiyah, Klinik Eratex Djaja dan Klinik D’ihlas Medika.

“Puskesmas ramah anak akan memberikan hak atas kesehatan untuk meningkatkan jumlah anak sehat dan menurunkan masalah kesehatan anak,” kata Sekretaris Dinas Kesehatan (Dinkes) dr Taufiqurahman.

Selain deklarasi tersebut, pada saat bersamaan juga dilaksanakan pencanangan minum tablet tambah darah bagi remaja putri di Kota Probolinggo. Pasalnya, pencanangan tablet Fe (zat besi) pada anak remaja untuk menghindari penyakit anemia yang disebabkan kadar hemoglobin rendah.

Secara bersama-sama sebanyak 20 anak dari SMA Negeri 1 dan SMP Negeri 1 meminum tablet Fe dihadapan Wali Kota Rukmini yang hadir kala itu. “Remaja putri ini rawan kekurangan darah. Tablet yang kalian dapatkan ini harus dihabiskan kan ya, kalau sudah habis bisa minta ke puskesmas terdekat secara gratis. Insyaallah masih banyak. Minum tablet ini juga akan diikuti seluruh remaja putri se-Kota Probolinggo,” seru wali kota ketika menghadiri acara yang digelar di Bromo View Hotel itu.

Menurut Rukmini, pelayanan kesehatan yang ramah anak merupakan upaya Pemerintah Kota Probolinggo dalam pemenuhan hak anak melalui bidang kesehatan. “Ini merupakan komitmen stakeholder untuk memberi pelayanan yang ramah anak. Serta pencanangan tablet tambah darah ini sebagai upaya membentuk remaja putri yang bermutu dan berkualitas,” tegasnya.(mam/r7)

Loading...