D-ONENEWS.COM

Ruhut Kasihan Dengan SBY Soal Penyadapan Telpon

Jakarta,(DOC) – Gembar-gembor soal penyadapan percakapan antara mantan presiden RI ke 6, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH. DR. Maruf Amin yang tercetus didalam sidang dugaan penistaan agama, hingga membuat tegang sejumlah kelompok, di tanggapi enteng oleh politikus senior, Ruhut Sitompul. Bahkan Ia yang mengaku hadir dalam sidang tersebut, merasa yakin bahwa kuasa hukum Ahok tidak menyudutkan KH Ma’ruf Amin dengan kata-kata penyadapan.
“Siapa bilang ada penyadapan, Karena itu dalam hukum itu, kita harus melihat, mendengar langsung kejadiannya,  jangan kata pembisik apalagi emosi. kalau seperti ini kan akhirnya malu juga,”  Tegas Ruhut, disela acara konser musik “Gue 2”, Sabtu(4/2/2017).
Dalam sidang tersebut, banyak yang tidak mengetahui kejadiannya secara langsung apa yang disampaikan kuasa hukum ahok maupun ahok sendiri.
“dan gak ada, Gak ada kata-kata seperti itu, saya ada disitu. kalo denger dari orang lain, ya ini ‘kompor meleduk. kan kasihan juga sama beliau, Apalagi ada kata-kata ini dadaku, mana dadamu. Ada apa ini. Hati boleh panas tapi kepala tetap dingin,” ujarnya sambil ngotot.
Sementara itu, menanggapi pernyataan pers SBY terkait penyadapan, Ruhut malah merasa kasihan.
“Saya malah kasihan sama pak SBY. Saya begitu, berani mengkritisi. kalau gak baik saya akan bilang gak baik,” pungkasnya.(mi/r7)

Loading...