D-ONENEWS.COM

Unggul Sementara di Lumajang, Partai Gerindra Optimistis 11 Kursi DPRD

Lumajang, (DOC) – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Lumajang optimis bisa mendapatkan sebelas kursi legislatif di Lumajang.

Ketua DPC Partai Gerindra Lumajang Indah Amperawati mengatakan, melalui perhitungan internal, Gerindra minimal bisa mendapatkan 11 kursi di DPRD Lumajang.

Rinciannya, Dapil 1 dapat 2 kursi, Dapil 2 dapat 1 kursi, Dapil 3 dapat 2 kursi, dapil 4 dapat 2 kursi, Dapil 5 dapat 1 kursi, Dapil 6 dapat 2 kursi, Dapil 7 dapat 1 kursi.

‘Kami optimis bisa memperoleh sebelas kursi. Dengan dapil (daerah pemilihan) potensial mendapat dua kursi untuk dapil 1, 3, 4 dan 6,” ujar Bunda Indah.

Sementara berdasarkan data real count KPU partai Gerindra mengungguli partai – partai lainnya.

Berdasarkan perhitungan sementara Gerindra kini meraih 89,505 suara atau 20,77 persen disusul PKB 80,523 suara atau 18,69 persen per tanggal 21 Februari 2024.

Diurutan ketiga, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 79,970 suara (18,56 persen), lalu PDI 60,952 suara (14,15 persen), Golkar 32,063 suara (7,44 persen), Partai Keadialan Sejahtera 25,828 suara (5,99 persen), Partai Nasdem 26,386 (6.12 persen) dan Partai Demokrat 20,684 suara (4,8 persen).

Hal itu dilihat dari data Rabu (21/2/2024) per pukul 10.00 WIB di website https://pemilu2024.kpu.go.id/pilegdprd_kab/hitung-suara/dapil/35/3508, di mana sudah masuk 83,08 persen atau sebanyak 2760 TPS dari total 3322 TPS di Lumajang.

Berikut nama Caleg Gerindra yang berpotensi besar menduduki kursi DPRD Lumajang:

Dapil 1
Deddy Firmansyah
Gatot Sarworubedo
Dapil 2
Jumali

Dapil 3
Heri Nani Hariyati
Susilo Yuwan Permadi

Dapil 4
Junaedi
Oktafiyani

Dapil 5
Amin / Sofiana Yunita

Dapil 6
Busana
Arif Rachman / Nur Fadilah

Dapil 7
Dedi Marta

Loading...

baca juga