D-ONENEWS.COM

Perkuat Tanggul Pasca Erupsi, Aliansi Pendekar Bersama Masyarakat Tanam Ribuan Pohon

Lumajang, (DOC) – Memperingati Hari Pahlawan Tahun 2023 ratusan orang dari berbagai kalangan, terutama para aktivis lingkungan melakukan penanaman pohon di di lokasi areal pertambangan bekas aliran Erupsi Semeru Kali Rejali, Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro Lumajang, Sabtu (10/11/2023).

Penanaman pohon yang dilaksanakan oleh Aliansi Penegak Demokrasi dan Keadilan Rakyat (Pendekar) ini juga diikuti Forkopimca, pelajar, mahasiswa, dan sejumlah tokoh masyarakat.

Setidaknya ada 2500 bibit pohon berbagai jenis diantaranya, pohon gembelina, pohon trembesi, pohon nangka, pohon mahoni, dan pohon pinang.

Ketua Aliansi Pendekar, Achmad Nurhuda menjelaskan, tujuan penanaman pohon ini untuk memperkuat tanggul berupa bronjong. Yang mana, sebelumnya aliran tersebut menjadi limpasan erupsi Gunung Semeru hingga menimpa pemukiman warga.

“kita mendapati bahwa tanggul di sungai Lepak ini sangat rawan jebol, karena akibat alirah lahar dingin gunung semeru,” ujarnya.

Kemudian aliansi pendekar memutuskan untuk melakukan rebosasi dalam rangka penguatan tanggul.

“Harapannya di area ini pohon yang sudah kita tanam akan menjadi penguatan tanggul, kegiatan ini juga merupakan menjaga masyarakat agar tidak terkena limpasan erupsi lagi,” jelas Gus Mamak,sapaan akrabnya

Menurutnya, lokasi penanaman pohon ini saat ini statusnya berada di zona merah yakni bahaya Erupsi Gunung Semeru.

“Semuanya jenis tanaman tahunan, seperti mahoni dan lain-lain. Ini semua atas permintaan warga sekitar,” tuturnya.

Sementara itu, Mewakili Pj Bupati Lumajang, Dra. Hertutik, MSi, selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup menyampaikan, jika pemerintah senantiasa mendukung semua kegiatan penanaman.

“Pengelolaan lingkungan bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga merupakan tanggung jawab masyarakat,” pungkasnya. (r6)

Loading...

baca juga