D-ONENEWS.COM

PT Penguin Indonesia Turut Berpartisipasi Lawan Covid-19

Surabaya,(DOC) – PT Penguin Indonesia dan SBOTV ikut ambil bagian dalam aksi melawan Covid-19 dengan menyalurkan bantuan 57 unit tandon sebagai sarana penunjang gerakan cuci tangan.

Bantuan tersebut telah diserahkan ke dapur umum Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Selasa(07/04/2020) dan diterima langsung oleh Wali Kota Tri Rismaharini di halaman Taman Surya bersama jajarannya.

Dalam kesempatan itu, Sekretaris Daerah Kota Surabaya, Hendro Gunawan menyampaikan terimakasih atas bantuan tandon air dari PT Penguin yang bekerjasama dengan pihak SBOTV.

Hal ini membuktikan bahwa bentuk gotong-royong masyarakat dengan Pemkot Surabaya melawan Covid-19 semakin kuat.

“Pertama kita ucapakan terima kasih kepada seluruh yang berpartisipasi peduli melawan covid 19. Bantuan tandon PT Penguin Indonesia nanti kita langsung manfaatkan ke seluruh fasilitas public seperti pasar tradisional dan beberpa tempat yang banyak dikunjungi masyarakat,” kata Hendro.

Penyediaan fasilitas cuci tangan, kata Hendro, juga akan di sediakan dikantor-kantor swasta, agar seluruh lapisan masyarakat bisa maksimal melawan Covid-19.

“Bukan hanya kantor Pemkot saja, tetapi kantor swasta pun juga. Sebelum di distribusikan kita masih akan menyiapkan wastafel sebagai sarana penunjang tempat cuci tangan,” ucapnya.

Sementara itu, Marketing Representative PT Penguin Indonesia wilayah Jatim, Donivan, mengatakan, 57 tandon bantuan itu berkapasitas 550 liter, cocok sebagai penunjang wastafel portable yang dipasang diratusan titik fasilitas publik.

“Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi warga untuk bersama-sama melawan covid-19,” ucapnya.(div)

Loading...

baca juga